Pola Kerja Pimpinan

Made Suwitra : Mari Kita Ikuti Pola Kerja Pimpinan

“Mari kita ikuti pola kerja pimpinan, mulai dari Gubernur, Wakil Gubernur, Sekda dan Kadiskes. Karena semua pimpinan kita ingin merealisasikan program yang dirancang dengan cepat. Sehingga hasilnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat kita”, kata Sekretaris Dinas Kesehatan Provinsi Bali Made Suwitra saat pimpin apel pagi di lapangan Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Selasa (25/2).

Lebih lanjut, Made Suwitra juga menekankan masalah realisasi program agar semua bidang/uptd di Dinas Kesehatan memperbaiki kinerja, agar sama kecepatannya dengan pimpinan. “Kita harus terus meningkatkan ritme kinerja diiringi dengan ketelitian hasil pekerjaan yang sesuai dengan Standar Operasional Prosedur (SOP)”, katanya.

Made Suwirta juga menambahkan terkait dengan program Rencana Aksi Daerah sesuai dengan visi Nangun Sat Kerthi Loka Bali yang telah dirancang Dinas Kesehatan agar segera dieksekusi sesuai dengan tugas pokok dan fungsi (Tupoksi) Dinas Kesehatan. “Kegiatan ini harus segera dilaksanakan, agar nampak hasilnya sesuai dengan perencanaan awal”, tegasnya. (Humas Dinas Kesehatan Provinsi Bali)

pola kerja pimpinan
Peserta Apel Mendengarkan Arahan Pimpinan

Skip to content