Penanganan Flu Burung

Beranda Daftar Berita Kegiatan Berita Penanganan Flu Burung

“Berdasarkan Surat Edaran dari Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Nomor : PU.03.01/C/824/2023 tentang Kewaspadaan Kejadian Luar Biasa Flu Burung (H5N1) Clade baru 2.3.4.4b maka, seluruh sektor terkait harus meningkatkan kewaspadaan terhadap kemungkinan KLB Avian Influenza (Flu Burung) pada manusia,” tegas Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Dr. dr. I Nyoman Gede Anom, M.Kes, saat membuka acara Kegiatan Perancangan Dokumen Latihan Penanganan Flu Burung di Best Western Premier Agung Resort Ubud, Gianyar, Rabu 15 Maret 2023.

Acara tersebut dihadiri oleh Kepala Pusat Krisis Kesehatan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia, Direktur Utama RSUP Prof Dr.dr. Ngoerah, Kepala Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Provinsi Bali.

Juga hadir Kepala Pelaksana BPBD Provinsi Bali, I Made Rentin AP, M.Si , Kepala PMI Wilayah Bali, Persatuan Dokter Hewan Indonesia Wilayah Bali, Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Dr.dr I Wayan Gede Artawan Eka Putra,M.Epid dari Fakultas Kedokteran Universitas Udayana, dr. Corona Rintawan dari Australia Indonesia Health Security Partnership (AIHSP).

Selain itu hadir pula Lea Suganda dari Australia Indonesia Health Security Partnership (AIHSP), Denni Rajagukguk dari Australia Indonesia Health Security Partnership (AIHSP), Pristy Andarini dari Australia Indonesia Health Security Partnership (AIHSP) dan beberapa peserta lainnya.

Lebih lanjut, Dr.dr I Nyoman Gede Anom menambahkan Pemerintah Provinsi Bali telah menyusun Rencana Kontinjensi Pandemi Influenza pada tahun 2021, yang difasilitasi Kementerian Kesehatan RI, Badan Nasional Penanggulangan Bencana dan WHO, Perwakilan Indonesia. Sebagai tindak lanjut dari Rencana Kontinjensi tersebut adalah tersusunnya latihan yang dilanjutkan dengan latihan berupa geladi ruang dan atau geladi lapang penanganan Flu Burung dengan melibatkan lintas sektor terkait.

“Kami sangat berharap dengan adanya dokumen pelatihan ini, Bali siap menghadapi kejadian luar biasa flu burung, kalau memang benar-benar terjadi nantinya. Sekain itu pula, Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada awmua komponen yang sangat komitmen menghadiri acara ini serta memberikan berbagai masukan terkait bagaimana upaya penanganan qabah ini nanti,”katanya. (Humas Dinas Kesehatan Provinsi Bali).

Skip to content