Olah Raga Adalah Langkah Awal Hidup Sehat
Kesehatan adalah hal utama yang wajib dinikmati setiap orang. Demikian halnya dengan apa yang dilakukan pegawai Dinas Kesehatan Provinsi Bali, Jumat (7/2). Nampak dalam kegiatan tersebut Kepala Dinas Kesehatan beserta jajarannya. Mereka sangat bersemangat melakukan aktivitas olah gerak bersama di Lapangan Dinas Kesehatan Provinsi Bali. Mereka semua melakukan aktivitas rutin ini untuk memberikan contoh positif bagi semuanya.
Menurut Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali dr. Ketut Suarjaya, MPPM didampingi Sekretaris Dinas I Made Suwitra, tujuan aktivitas berolah raga setiap Jumat yang dilaksanakan pegawai Dinas Kesehatan adalah memberikan contoh kepada semua tim Kesehatan, bahwa mereka hendaknya mengawali hidup sehat dari diri sendiri, baru menularkannya ke orang lain.
“Ini motto kita selaku pelayan kesehatan masyarakat dalam bidang kesehatan. Kita harus memberi contoh untuk aktivitas hidup sehat, barulah kita berharap masyarakat mengikuti,”jelasnya.
Di sisi lain, agus operator kegiatan olah raga Dinas Kesehatan, Dinas Kesehatan rutin melaksanakan kegiatan ini setiap Jumat mulai pkl 06.30 wita – pkl 08.00 wita. “Saya selaku staf operator harus menyiapkan segala sesuatunya dengan baik sejak pagi”, katanya. Rutinitas ini menurut sang operator justru membuat semakin kuatnya kebersamaan antar teman-teman sejawat, baik atasan maupun bawahan. (Humas Dinas Kesehatan Provinsi Bali)